Resep tumis sudah sangat ‘mendunia’ kan ya… ah, tentu saja. Tinggal bagaimana meraciknya sesuai bahan yang akan dimasak.
Ini resep tumis jagung muda & tempe buatanku. Masak tumis tanpa lengkuas dan daun salam. Rasanya ya tetep tumis kok.

Bahan:
1/4 kg jagung muda atau sekitar 8-10 batang
1 balok tempe potong ukuran sedang
Bumbu:
3 siung bawang putih
2 siung bawang merah
2 cabai rawit merah
2 sdm kecap (kuda prima buatan Grobogan: enak!)
1 sdt kecap raja rasa
Daun bawang/kucai untuk penambah rasa
Garam sesuai selera
Minyak goreng
Cara mengolah:
– Cuci bersih jagung muda dan potong tipis
– Potong semua bumbu rempah kecuali bawang putih geprek aja
– Panaskan minyak lalu goreng potongan tipis tempe jingga setengah matang
– Masukkan bumbu bawang putih langsung nyampur ke gorengan tempe, menyusul semua bumbu potong… oseng sampai bumbunya harum
– Tambahkan saus raja rasa, kecap. Kalau kurang asin baru ditambah garam
– Sreng sreng cicip lalu santaaap
Ada yang beda dari para pemasak lainnya kan ya, cara saya menumis bumbu bukan di awal tapi tahap kedua setelah menggoreng tempe.
Ini trik n tips saja, bagi perempuan bekerja yang tetep masih pengen masak buat rumah tapi waktu terbatas karena berbagi dengan jam kerja. 🙂